Halaman

Rabu, 14 November 2012

Harapan Edelweis

Namaku Edelweis, aku hidup diketinggian gunung dan selama ini aku hidup dengan sekumpulan Edelweis lainnya, meskipun satu demi satu pendaki merampas kawan-kawanku. Aku tidak tahu mengapa mereka sangat menginginkan kami, mungkin karena kami dikenal sebagai bunga keabadian, sama dengan cintaku saat bertemu seorang pendaki yang bernama Satriyo. Aku benci dengan pendaki gunung, karena mereka tidak memahami arti hidup kami, tetapi pendaki kali ini membuatku jatuh hati karena ketulusannya, entah karena aku buta akan cinta sehingga aku menilainya sebagai ketulusan.

Selasa, 13 November 2012

Kapaaan siiih.. ??

Saat sebuah hubungan dihadapkan dengan sebuah komitment untuk menuju kehidupan masa depan, saat itu juga sebuah kepastian dituntut untuk menjawab sejauh apa keseriusan yang ada pada diri pasangan. Pernahkah kalian mendengar atau membaca statment "Cewek itu lebih suka kurus apa lebih suka kepastian?" Tanpa berfikir panjangpun cewek yang normal pasti akan memilih kepastian karena kepastian itu menentukan masa depan. Siapa agent pemberi kepastian yang utama? jawabannya adalah Laki-laki, dimana agent ini adalah kunci dimana suatu hubungan itu dapat berlanjut kearah keseriusan atau hanya dibibir saja.

Minggu, 04 November 2012

Forever Love

I've never found the feeling like this
Can I have it forever
Kiss me on my lips
You're the best ever in the world, ever...
Love me..
and hug me tight
Dont leave me
We can past the bad thing from this night

Dont go anywhere
or let me die
Because I will find you in nowhere

Im walking in front of you and Im trying to make a tie

and then, slowly I speak into your ear..
I love you
And you say Look at the car
My familly and I are riding a car to marry you




^_^



Kamis, 01 November 2012

Menggapai Bulan Purnama

Telah berenang mengarungi samudera

Telah berjalan melintasi gurun sahara
Sungguh tak ku kira
Tawamu tak ikut serta
Bulan purnama itu tak lagi ada
Entah dimana dia berada
Aku menunggu ditengah malam dengan perasaan gundah di dada

Selasa, 18 September 2012

Belum Ada Judul

Seperti bunga-bunga ditaman hamparan hijau
Berwarna dan berkilauan diantara dua musim
Pagi seperti awal yang dingin
Semua tubuhku terselimuti embun
Siang seperti pertengahan yang hangat
Menyapaku dengan sinar di seluruh bumi
Dan malam seperti penghujung hariku
Memelukku dengan kasih sayang tanpa syarat

Jumat, 14 September 2012

AJARI AKU MENJADI WANITAMU


         
            Aku yang tak bisa untuk mencinta
Aku yang tak bisa untuk merasa
Aku yang tak bisa membuka diri
Aku yang tak bisa membuka hati
Dan Aku yang tak pernah bisa untuk berbagi


 Aku bukanlah seorang yang pandai berkata-kata
Aku bukanlah seorang yang memiliki banyak harta
 Aku juga bukanlah orang yang sempurna,
        Dan jauh dari kata sempurna

Cinta..? Apa itu Cinta?
Tak pernah ku mengerti apa itu cinta
Tak pernah ku fahami apa pengertian cinta

Rabu, 12 September 2012

ANDAI AKU BISA MENGULANG WAKTU


            Keluarga adalah satu-satunya tempat dimana sejauh-jauhnya kita berlari, kita akan kembali pada mereka. Kedua orangtua adalah harta yang amat sangat berharga, lebih dari penilaian harta.. karena mereka lebih berharga dibanding apapun yang ada didunia ini, cintanya, sayangnya, semua ketulusannya.
Ingatkah kalian ketika kalian kecil dan sering merepotkan mereka? Menangis keras dengan popok yang basah? Mengangis disaat-saat lapar,haus,tanpa harus berkata sepatah apapun.. seorang ibu dapat memahami keluhanmu. Saat seorang ibu menggendongmu tengah malam karena kau demam? Mengorbankan waktunya dikala mungkin ia terasa sangat lelah. Menangis keras atau bahkan mecubit karena ingin dibelikan sebuah mainan? Hati seorang ibu tak akan tega melihat anak yang disayanginya sedih,maka ia membelikan sebuah untukmu. Saat kau sudah dapat berfikir.. kau malah membentak dan berlaku kasar terhadap mereka? Berbuat semau mu, menghabiskan masa-masa mudamu dengan berlaku yang membuat orangtua sedih..?
Pernahkah kau pulang malam? Lalu mereka menanyaimu dan kau berlaku kasar dengan menjawab sekenanya.. itu adalah bentuk perhatian mereka,kasih sayang mereka, tapi pernahkah kau bertanya ketika seorang kepala keluarga pulang malam?? Hanya untuk keluarga.. untuk dirimu.. dan untuk masa depanmu,dan kau tidak pernah ingin tahu itu.

Jumat, 07 September 2012

MISTERY TEMPAT-TEMPAT SEJARAH DIKOTA MALANG


Back to horor again guys ^_^ oke, jika kalian berasal dari Malang atau tinggal diMalang tentunya kalian tau tempat-tempat bersejarah dikota dingin tersebut. Dimulai dari Tugu, Museum Brawijaya, Wisma Tumapel, dan tempat-tempat lainnya. Malang adalah salah satu kota dimana kota ini menjadi saksi bisu kerasnya baku hantam di era penjajahan, Banyak lokasi-lokasi yang tidak tersebut oleh mulut manusia karena memang hampir seluruh malang merupakan tempat singgah para penjajah dan pribumi, tempat yang menyaksikan tetesan-tetesan kringat dan darah dari orang-orang terdahulu.
Well, kisah ini dimulai ketika aku menyaksikan sebuah acara ditelevisi dan aku mulai bermimpi tempat-tempat ini dan secara berurutan aku mengunjungi tempat-tempat ini. mungkin benar kata orang-orang tua.. ketika kita datang ketempat “mereka” sebenarnya kekuatan merekalah yang mengundang kita memasuki ruang-ruang mereka.
Kisah pertama, beberapa waktu lalu dua orang teman dari Korea sebut saja nama mereka E (cewek) dan Y (cowok) mereka meminta untuk berjalan-jalan,dengan ditemani satu orang lagi bernama B (cowok) aku melakukan perjalanan dan B memutuskan untuk pergi ke Tugu.. Bisa dibayangkan,sistem 6(six) sense ku secara otomatis bekerja dan barang-barang non kasat mata itu berkeliaran dimana,mana, sempat berfikir “Emang gak ada tempat romance lain nya gitu?? Kalau ini sih namanya bersenang-senang diatas uji nyali”, tempat yang benar-benar mengharukan dan menyeramkan.

Jumat, 31 Agustus 2012

Dompetku Hilang-Cintaku Datang

Kisah ini berawal ketika aku mendaftar kerja disebuah tempat yang menyediakan berbagai film, ini adalah kali pertama aku melamar pekerjaan dan saat itu aku telah mengorbankan keinginanku untuk berpulang kampung, ya aku tinggal disebuah rumah kos karena aku adalah anak kuliahan yang baru semester 2 going to 3. Saat itu adalah saat-saat dimana aku sudah lama tidak pulang(1bulan^_^) dan sangat merindukan rumah, kebetulan saat itu aku selesai ujian.. tepat jam 6.30 aku bergegas ketempat parkir dan ingin segera melakukan 4jam perjalanan, tetapi langkahku terhenti karena mendapatkan sebuah pesan yang berisikan tentang jam interview, galau ingin pulang tetapi karena sebelumnya itu adalah pilihanku untuk melamar pekerjaan..maka aku menunda keberangkatanku untuk pulang.

                Esoknya, dengan mempersiapkan mental.. aku membuka internet untuk mengetahui bagaimana interview itu, tetapi memang dasar si mbah google.. mintanya tips yang serius malah yang keluar tips gokil yang bikin ngakak guling-guling, yang kuingat pada waktu itu tertulis disitu *jika berjabat tangan dengan sang

Minggu, 05 Agustus 2012

Lelaki ku

                                                                                    Untuk   :               Lelaki ku
Aku terlalu takut untuk bermain CINTA.
Tidak!! Cinta bukan untuk dijadikan permainan dan aku tidak ingin menjadikannya permainan.
Aku terlalu takut! Takut untuk jatuh cinta, aku terlalu takut untuk merasakan sakit, bukan sakit yang membentuk sebuah luka dan mengeluarkan darah segar.. tetapi lebih dari sebuah penekanan batin.
gejolak yang mampu membakar hati dan perasaan.. hingga siapa saja dapat menjadi seperti serangga kecil yang terinjak injak karena keberadaannya yang tidak terlihat.

Minggu, 29 Juli 2012

Bangapseumnida


Salam Bloger..!
Bangapseumnida, itulah kalimat yang tepat untuk orang yang tepat dimana orang tersebut mampu membuat dirimu yakin akan mengucapkan  kata-kata senang bertemu denganmu atau malah sebaliknya jika pada saatnya nanti kau akan menyesali mengapa kau bertemu dengan orang yang salah. Sebetulnya didunia ini tidak ada yang salah karena jika saat ini kau bertemu dengan orang yang salah.. maka sebenarnya itu adalah pelatihan dimana dirimu akan mempelajari bagaimana sifat dan character orang-orang terdahulu untuk mendapatkan yang lebih baik, dan yang lebih baik itu lah yang sering kita sanjung “senang bertemu dengan mu” berbeda dengan ketika seseorang putus dan menghujat “aku menyesal bertemu dengannya” ^_^

Rabu, 25 Juli 2012

THE GIFT FROM GOD


Hallo sahabat Bloger dimanapun kalian berada^_^
Cinta, Apa sih Cinta itu??? Sebuah rasa yang sangat sulit untuk di definisikan, adakah di antara kalian yang dapat mendefinisikan secara detil rasa tersebut?
Jantung orang normal biasa nya akan berdetak sekitar 72 kali permenit, Tapi situasi ini akan membuat HATI berdetak sekitar 50 kali lebih cepat,sekitar 122 kali permenit atau lebih, LOL. Kita akan merasakannya ketika berada di Rollercoaster, Rumah hantu, dan ketika Patah Hati atau sedang JATUH CINTA, bahkan rasa tersebut dapat lebih sensasional dari yang kita bayangkan saat perasaan itu di tujukan untuk seseorang.
Awalnya aku juga tidak mengerti apa maksud perasaan ini hingga pada akhirnya aku menyadari bahwa aku telah jatuh cinta pada seorang pemuda yang menurutku dia adalah THE GIFT FROM GOD,dia sangat special dan mampu membuat hari-hari ku terasa special. Dulu ketika aku sulit untuk membuka hati, dengan mudahnya dia memasuki ruang-ruang hati ini..dia mampu menemukan kunci Hati ini, dengan kasih nya dia mengecat dan menata ulang semua hal dalam hati ini, aku dapat merasakan Cinta dan sayang, merasa memiliki seseorang yang sangat berarti, dan aku suka akan semua perasaan itu meski tidak dapat di pungkiri jika aku juga merasakan sebuah perasaan dimana perasaan itu membuatku takut, takut kehilanganya.

Minggu, 03 Juni 2012

Teror Hantu Kepala


Sekedar berbagi cerita,
Pernahkah kalian melihat sosok hantu kepala?
Hantu kepala yang aku temui ini Tanpa tubuh(pasti), dan dia sering menampakkan dirinya dalam ruangan-ruangan tertentu atau di lorong-lorong .
Hari pertama aku memasuki sebuah fakultas, begitu terasa sebuah aura dimana hal itu menunjukkan adanya makhluk astral lebih dari satu dan terdapat aura kebencian didalamnya, tunggu! Mungkin  suatu penyesalan? Atau penasaran? Aku tidak mau tahu tentang hal itu! Yang jelas banyak sekali makhluk-makhluk astral didalamnya.

Jumat, 01 Juni 2012

Hantu wanita berambut panjang di lorong


Sekedar berbagi cerita, ini kisah nyata..
Waktu itu musim maba, dimana maba harus mentaati peraturan-peraturan untuk melakukan PK2Maba dan Student day. Waktu itu jam kuliah dari pagi sampai malang (full) mulai jam7.00-18.00, ketika itu setiap kelompok wajib berkumpul jam 7 di depan fakultas, lama aku menunggu.. sekitar  satu setengah jam dan akhirnya diskusi dimulai. Merancang ide-ide untuk Student day, mulai perlengkapan yang dipakai sampai makanan yang harus dibawa.
Jam menunjukkan pukul 8 lewat, pembicaraan di akhiri dan aku pun pulang bersama dengan teman yang satu arah dengan kos ku. Ketika berjalan sekitar 2 meter, aku melihat kakak advisor ku sedang duduk dan akhirnya kami mengobrol untuk beberapa saat kemudian aku berpamitan pulang.
Terjadilah kegalauan antara aku dengan temanku, sebut saja namanya Tria.. dia memiliki tubuh yang tidak kecil (apaaa coba? Kok cerita postur orang:p )
Oke, kembali ke galau.. Aku dan tria ingin pulang, tetapi aku tidak

Rabu, 30 Mei 2012

Friend or Boyfriend


Disadari atau tidak disadari, ketika sahabat kita memiliki pacar, ia akan mencoba melupakan waktu nya bersama kita dan mulai menghindari janji-janji untuk lebih memilih pergi bersama pacarnya. hal ini wajar ketika ia merasakan cinta dan bahagia,maka ia akan terus memuja dan ketika ia terluka ia akan kembali pada sahabatnya yang ia tinggalkan saat ia senang.Why? karena sejak awal kita di doktrin kalau cinta itu adalah segalanya dan cinta itu buta,memberikan seluruh waktunya untuk bersama orang yang di cintai. terkadang kita seperti tempat sampah yang hanya di jejali dengan rasa sedih dan kesal, lalu kita dengan terpaksa memberikan saran-saran, sehingga ia dapat berbaikan dengan doi nya, kemudian suatu saat akan terlintas untuk

Selasa, 22 Mei 2012

Kurangnya pengenalan Dirisendiri



Adakah di antara kalian yang tidak dapat mendefinisikan tentang perasaan kalian? Sesuatu yang bergejolak di dada, sering merasa risih, sesak, bukan badmood tapi mengarahkan pada badmood (lhooo) yup!! Intinya perasaan yang tidak dapat di definisikan, apakah ini termasuk sebuah penggalauan??? Anybody can answer this question?
Cuma dirisendiri yang bisa mengetahui apa yang tidak di ketahui orang lain, tetapi kenyataannya tidak semua perasaan yang kita rasakan dapat kita ketahui dengan rinci.
Kurangnya pengenalan tehadap dirisendiri mungkin menjadi faktor utama yang membuat timbulnya perasaan aneh itu.

Sabtu, 05 Mei 2012

Misteri Kerajaan Brawijaya





Kali ini saya akan bercerita tentang horor, kerajaan Brawijaya. Mungkin kalian pernah mempelajarinya di sekolah atau membaca buku-buku dan dari cerita-cerita seseorang.
                Di teriknya panas matahari yang menyengat, Sangat malas untuk keluar rumah apalagi hari itu adalah hari libur, menghabiskan waktu di atas ranjang dan berhadapan dengan layar menjelajah dunia dengan internet adalah pilihan alternatif. Rasa lelah dan letih pun menghinggapi kedua mata hingga ku putuskan untuk beristirahat siang, sejenak kemudian aku bermimpi berada di dalam ruangan yang besar dan luas dengan pilar-pilar yang tinggi dengan banyak orang di dalamnya, aku duduk di sebuah kursi marmer, aku bertanya pada seorang yang berada di sampingku.
“Dimana ini?mengapa banyak sekali orang disini?” lalu dia menjawab “Kita di tahan, tidak akan pernah keluar, penjaga itu” (dia menunjuk lelaki besar yang mengontrol aktivitas orang-orang di dalam sana)

Senin, 30 April 2012

Cewek Gak suka Cowok yang . . . . (versi survey galau Dirrafalways Roses^_^ )


Hello sahabat bloger.. kali ini DirrafalwaysRoses akan membahas tentang hal-hal yang tidak di sukai cewek terhadap cowok. Hal ini di dapat dari survey beberapa waktu lalu.. pada cewek-cewek di Indonesia(padahal cuma temen-temen kampus).Bukan untuk mengoreksi sikap dan sifat, hanya share tentang survey galau antara teman-teman cewek^_^.
Siapa bilang Cewek itu sulit untuk di mengerti.. ? cobalah mengerti mereka, karena mereka ingin di mengerti^_^
                     Berikut adalah karakter yang pada umumnya tidak di sukai oleh cewek :

Sabtu, 28 April 2012

Hipersensasi Perasaan

Perasaan, sebenarnya perasaan itu hanya dapat di definisikan oleh sang pemilik rasa, meskipun terkadang sulit untuk mendefinisikan apa arti sebuah perasaan yang di rasakannya.

Terkadang manusia lebih memilih untuk melakukan berbagai hal untuk mengatasi kegelisahan hatinya, air mata adalah perwakilan perasaan yang paling akurat dimana manusia akan menangis jika perasaan mereka terlalu kuat seperti terlalu suka, terlalu sedih, terlalu kesepian, terlalu salah, dan lain-lain.

Hati manusia itu gampang sekali berubah, tidak ada yang abadi. Mereka mencintai lalu membenci, panas lalu dingin, kesal lalu senang.

Selasa, 24 April 2012

Galau karena Cinta Di Tolak..??




Kalimat “cinta mati” seringkali di gunakan sebagai ungkapan seseorang yang sedang falling in love.
Kalimat inilah yang seringkali menjerumuskan orang ke hal-hal negative seperti bunuh diri dansebagainya, hal-hal positive juga bisa siiih... seperti merubah seseorang menjadi seorang yang lebih baik demi mendapatkan hati sang pujaan.

Lalu bagaimana jika cinta di tolak? Padahal berbagai cara perjuangan sudah dilakukan?!
^_^ Mungkin bukan saat ini... Tuhan telah memiliki rencana besar untuk kebahagiaan mu. Meski berat, semua hal tidak bisa di selesaikan dengan cara menyiksa diri.. jadilah Batu karang di tengah lautan, jadilah kaktus di tengah gurun, tetap kuat dan tegar.

Jumat, 20 April 2012

Pengen Punya Pacar Tapi.... G’Pengen Pacaran?????


Kali ini bukan masalah mistis^_^ tetapi masalah tentang hati.
Apakah kalian pernah merasakan sebuah dilema?
Di hadapkan oleh pilihan-pilihan yang membuat pikiran menjadi galau, bagaimana jika Pikiran, Hati, dan Perbuatan berkata yang tidak sama? Dalam artian, Pikiran mengatakan “aku ingiiiiiiiin sekali mempunyai pasangan” tetapi Hati berkata “Aku tidak bisa menjalani itu semua” dan Perbuatan berkata “Aku merespon, dan aku senang ada orang yang menyayangiku”. Lhaaa kok bisa.. ??
                     Bisaaa^_^ Seperti yang kita ketahui, Mulut dapat berkata bohong, tetapi HATI? TIDAK!!. Lalu jalan apa yang harus kita ambil..? Sementara pertarungan Batin dimulai, dan seseorang itu sedang memberikanmu beban sebuah jawaban,akhirnya Pikiran dan batin berperang daaaaannnn....

Rabu, 18 April 2012

Ketidak Wajaran Dalam Duka Tahunan #ep 2


  Setelah percakapan hari sabtu itu,  minggu pagi aku menerima SMS yang menyatakan bahwa teman kelasku meninggal dunia, aku tertawa terbahak-bahak, karena anehnya SMS itu tidak terkirim di nomorku melainkan di nomer ayahku, aku mengacuhkannya karena kebiasaan buruk teman-teman adalah mengagetkan dengan membuat gosip yang tidak masuk akal.

Selasa, 17 April 2012

Ketidak Wajaran Dalam Duka Tahunan # ep.1

Ujian demi ujian aku alami dengan penuh ketabahan, kini ujian sekolah akan di mulai, kenaikan kelas dan tahun ajaran baru. Hari ini kelas sangat ramai hingga mampu membuat telinga terasa bergema oleh canda tawa teman teman.
     Bel tanda istirahat pun berbunyi, semua siswa berhamburan keluar kelas, ada beberapa siswa yang tinggal di kelas, suasa mendadak menjadi hening, tiba-tiba suara speaker terdengar berdenging dan terdengan suara yag tidak asing yakni wakil kepala sekolah yang mengumumkan bahwa salah seorang alumni SMA meninggal dunia karena kecelakaan, dan di harapkan para siswa menyalurkan bantuan nya melalui bendahara kelas.

Senin, 16 April 2012

Sosok Astral Semakin Nyata Di Depan Mata

Beberapa waktu lalu aku memutuskan untuk pindah kos karena aku merasa tidak nyaman dengan ulah kakak-kakak senior yang selalu usil dan menindas, aku pindah ke gang belakang, disana aku dan teman satu kelasku kos dirumah itu dengan kamar berbeda,hanya dua orang anak yang kos, aku menempati kamar kecil yang dulunya adalah kamar gudang, dan sekarang petualangan baru dimulai! Ya.. kamarku ini sangatlah kecil,berada di dekat dapur dan sebelah kanan kamarku adalah halaman belakang,sedangkan kiri adalah gudang,kemudian kamar mandi. Sedangkan temanku berada di kamar samping dapur tidak jauh dari kamarku.
 Awalnya memang biasa walaupun sedikit aneh, kadang sekelebat ada wanita yang menaiki tangga tepat di dekat kamarku.
Kebiasaan ku adalah bangun tengah malam, bukan untuk tahajud tetapi aku selalu ke toilet karena aku selalu minum ketika terbangun dari tidur, sekitar jam 1 dini hari aku berjalan ke toilet dan mendapati wanita berdiri di atas tangga, kemudian dengan mata yang masih mengantuk,aku mengabaikan nya dan terus menuju kamar mandi.

Minggu, 15 April 2012

Suatu Malam Yang Luar Biasa

Suatu malam, dimana aku selalu terbangun untuk tahajud. Aku menggunakan sajadah merah,dengan rukuh putih. Ketika aku khusu berdoa dengan memejamkan mata, tiba-tiba ada ada hembusan angin dan ketika aku membuka mata,ku melihat diriku terangakat, melihat lantai rumah ku, kemudian atap rumahku, dan semua mejadi putih, Bukan mimpi.. ini adalah hal nyata yang sulit untuk di percaya dan di terima oleh nalar.
Aku kaget melihat semua itu, namun ada sosok yang mengantarku kesuatu tempat dimana aku tidak pernah membayangkan hal itu, semua itu ia jelaskan, mengapa dan untuk apa tempat tersebut di ciptakan.
 




Jumat, 13 April 2012

The Red Devil

Begitu banyak nya Mimpi dan kejadian-kejadian aneh ku alami ketika duduk di bangku SMP, dari merasakan sesuatu yang tidak pernah ku rasakan sebelum nya, tentang ada nya feeling yang menandakan adanya sesuatu dan kejadian, kini aku memasuki dunia baru dimana aku masuk di sebuah SMA negeri yang lumayan jauh dari rumah hingga aku harus tinggal di sebuah rumah kost.

Senin, 02 April 2012

Armageddon

Sebuah pengalaman yang mengerikan pernah hadir dalam hidup ku, sebuah kejadian yang tidak pernah bisa ku lupakan,dengan membayangkan nya saja aku bisa terduduk lemas. Bagaimanakah akhir dari kehidupan kita di muka bumi ini dengan adanya Armageddon? Pernahkah anda membayangkan bagaimana peristiwa ini menghancurkan jagat raya ini?

Minggu, 01 April 2012

Ucapan Terimakasih Arabhar



                Pernah kah dari kalian mendengar “Arabhar” ? sejenis makanan kah atau tempat? Bukan! Itu adalah sebutan ULAR yang berada di lautan arab, ular ini adalah ular besar yang bisa terbang. aku baru mengetahui bahwa ular ini benar benar ada saat aku mecari gambar di google, jika waktu itu adalah dia, dan sekarang aku menemukan sebuah pernyataan dari internet. aku yakin bahwa ular itu memang ada tetapi mungkin sulit di buktikan dalam ilmu sains.
Suatu hari aku bermimpi, Ular besaaaaaaar terbang melata seperti sedang di atas daratan.. ular yang memiliki sisik  indah dan mengkilap, sulit untuk menggambarkan warna nya, tiba-tiba dengan cepat dia melintas di hadapan ku dan berhenti sejenak tepat di hadapan ku, matanya memandang ku,berkedip lalu terus mengelilingi bangunan yang tidak asing bagiku, aku berada di halaman sekolah SMP ku.

Sabtu, 31 Maret 2012

Ada dan Tiada



 Seiring berjalan nya waktu, banyak sekali hal-hal aneh yang sering ku alami. Suatu hari aku jatuh sakit, tubuh ku demam, mata ini terasa tak bisa berlama-lama terjaga karena di dera pusing yang amat sangat menyiksa, aku memejamkan mata walaupun aku tak bisa tidur karena panas yang sangaaaaaaaat menyiksa sampai bernafas rasanya mengeluarkan api.

Malam itu, aku tidur di kamar orangtua ku, dengan keadaan lampu tetap menyala... aku tertidur pulas (karena untuk ku.. gelap membuatku sesak dan susah bernafas). Seperti biasa.. mimpi yang aku sadari bahwa itu hanyalah mimpi! Aku berada di ataaaaasss ,,,dan aku takut jatuh, seperti melayang.. tapi tak tahu dimana.. tiba tiba aku terbangun dan melihat semua ruangan menjadi putih, tidak ada meja, tidak ada orang tua, tidak ada barang apapun, yang aku lihat hanyalah tembok putih dan aku berada di dalam nya.
Aku terisak tangis dalam sepinya ruangan itu, lalu aku mendengar suara seorang wanita melantunkan ayat ayat, aku terbawa dalam hikmat lantunan ayat ayat suci itu, ku pejam kan mata.. dan

Jumat, 30 Maret 2012

Antara Nyata dan Alam Bawah Sadar


Hari demi hari aku lalui, Rasa rindu pada sosok seorang kakek yang sangat penyayang, yang mengajari ku banyak hal, dan selalu menceritakan pengalaman semasa muda. Dulu ketika ujian sekolah sudah dekat, aku selalu datang dan meminta doa pada kakek lalu beliau akan menceritakan cerita-cerita yang menarik. Keistimewaan kakek ku adalah bisa menguasai beberapa bahasa, walau pun demikian.. kejeniusan nya tidak menurun padaku (hiiikkkkssss) Masih teringat saat kakek ku mnyanyikan lagu “kimigayo” dan menepuk-nepukkan kedua tangan ku.
                Hari itu aku sangat merindukan sang kekek, Dulu kata kakek mau nerusin cerita nya.. tapi kenapa kakek pergi?
                Malam itu, aku tak berharap apa-apa.. aku hanya berdoa dan memejamkan mata.. Beberapa saat kemudian aku berada di dalam sebuah rumah yang tak asing lagi,

Kakek Bersorban Putih

Saat itu usia ku 13/14 tahun, yang ku ingat saat itu aku duduk di kelas 2 SMP Negeri di salah satu kota tempat tinggal ku. Aku seorang yang lumayan aktif dalam kegiatan ekstra di sekolah, Pada waktu itu kabupaten mengadakan lomba-lomba olah raga dan aku mengikuti lomba senam dan volly putri. Latihan di mulai dari jauh jauh hari, lelah.. itu pasti! Karena setiap istirahat sekolah dan setiap sore,aku harus berlatih. Hari ke 2 sebelum mengikuti Lomba, Berlatih.. dan berlatih..! Badan ku serasa ingin menyentuh permukaan tanah karena terhuyung huyung kelelahan. Malam itu, aku merasa sangaaaaaat kedinginan hingga aku gunakan selimut dan kaos kaki,Hangat. Suatu malam yang panjang menghantarkan diriku untuk tidur lebih nyenyak, Tidur lebih dalam dan membuat ku bermimpi.
Cahaya putih memasuki kamarku, tidak.. ini seperti bukan kamarku..

Kamis, 01 Maret 2012

GJBH ITU GAK DOSA KOK!!!

      Sebagai makhluk tuhan yang diciptakan lebih sempurna dari makhluk2 yang lain.. bukan berarti manusia itu "Sempurna", banyak kekurangan2 yang tidak kita sadari, mungkin dari sifat kita, perilaku kita, ucapan kita. Kali ini gw akan ngehabas tentang 4 hal, GJBH ( Gemuk, Jelek, Bodoh dan Hitam ).
      Well, adakah di antara kalian yang dalam ke empat hal tersebut? beruntunglah jika kalian tidak memiliki ke empat hal tersebut! dan untuk Makhluk-Nya yg telah masuk dlm golongan itu.. bersabarlaah :D yakin aja kalau Tuhan itu maha adil. jangan karena kalian masuk dalam golongan itu.. kalian jadi menyalahkan Tuhan, mengumpat Tuhan tidak adil..ataupun itu laaah!! sadarlah bahwa sampai sekarang kalian masih bisa tetap hidup! (jarang2 niiih gw nulis beginian.. karna motivasi gw cuma ingin buat lo lo lo pada biar tetap menikmati hidup) Tenaaang.... meskipun kalian masuk dalam golongan itu.. Tuhan g akan masukin kalian ke neraka kok! karena itu tergantung amal dan perbuatan.. toh itu semua gak dosa kok, dan untuk Manusia2 yang beruntung di luar sanaaaa.. Jangan pernah menghina dengan alasan apapun, karena mungkin kalian lebih buruk dari itu.

Sabtu, 25 Februari 2012

DIET TANPA LAPAR ^_^


Menu Sarapan Hari ini.. karna gw lg diet... jadi “PEPAYA” saja cukup laaaaah.. 4000 rupiah aja udah dapet Pepaya gede. Kenapa Pepaya?? Karena menurut data yg gw dapet dari berbagai sumber nih yaa.. pepaya itu baik.. Biarkan gw jadi kelinci percobaan untuk menghalal kan segala cara untuk berdiet,hahaha.
 
Banyak orang yang ingin mendapat bentuk tubuh yang ideal tapi tentunya tak ingin merasakan lapar. Anda bisa mencoba diet tanpa lapar dengan mengonsumsi buah pepaya.

Pepaya telah lama dikenal untuk manfaat kesehatan. Pada tahun 1875, dokter Inggris TP Lucas, memulai sebuah rumah sakit di Brisbane, Australia, yang mengobati pasien dengan pepaya.

Pepaya merupakan sumber serat yang baik, folat, vitamin A, karotenoid, lutein, lycopene dan asam amino esensial yang mempengaruhi fungsi sel yang tepat.

Tak hanya untuk terapi pengobatan, pepaya juga dikenal sebagai buah yang cocok untuk orang yang ingin menurunkan berat badan.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...